Artikel
Posyandu Lansia Desa Tamansari Kembali Digelar, Warga Antusias Ikuti Pemeriksaan Kesehatan
Tamansari, Kraksaan – Pada hari ini, Jumat,tanggal 7 Februari 2025 Desa Tamansari, Kecamatan Kraksaan, kembali mengadakan kegiatan Posyandu Lansia. Kegiatan ini dihadiri oleh para kader posyandu serta tenaga kesehatan, termasuk Bidan Bu Dini dan Perawat Desa, Ibu Ayu.
Dalam kegiatan ini, para lansia mendapatkan pemeriksaan tekanan darah untuk memantau kondisi kesehatan mereka. Selain itu, juga diberikan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) guna mendukung asupan gizi yang lebih baik bagi para peserta.
Kegiatan ini disambut dengan antusias oleh para lansia yang hadir. Mereka merasa terbantu dengan adanya pemeriksaan kesehatan rutin dan edukasi yang diberikan oleh tenaga medis. Posyandu Lansia di Desa Tamansari ini merupakan bagian dari upaya pemerintah desa dalam meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat lanjut usia.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para lansia tetap sehat, aktif, dan mendapatkan perhatian yang layak dalam menjalani masa tua dengan kualitas hidup yang lebih baik.