Artikel
Pembukaan Bimtek Pengembangan Desa Inklusif dan Sistem Akuntabilitas Sosial di Desa Tamansari
Pada hari ini, Senin Tanggal 24 Juni 2024 ,Desa Tamansari menggelar acara Bimbingan Teknis (Bimtek) yang berfokus pada pengembangan desa inklusif dan sistem akuntabilitas sosial. Acara ini berlangsung selama dua hari 24 – 25 juni dari pukul 08.00 hingga 16.00 dan dihadiri oleh 30 peserta yang berasal dari berbagai elemen masyarakat desa.
Sambutan pertama disampaikan oleh Kepala Desa Tamansari, Bapak Hosni. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya membangun desa yang inklusif, di mana semua lapisan masyarakat dapat berpartisipasi secara aktif dalam pembangunan desa. "Dengan adanya pelatihan ini, kita berharap seluruh peserta dapat memahami dan menerapkan prinsip-prinsip inklusivitas dan akuntabilitas sosial di lingkungan masing-masing," ujar Bapak Hosni.
Sambutan kedua disampaikan oleh Sekretaris Camat Kraksaan yang mewakili Camat Kraksaan. Beliau menyampaikan apresiasi atas inisiatif Desa Tamansari dalam mengadakan Bimtek ini. "Kami sangat mendukung kegiatan ini karena sejalan dengan program pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat desa melalui peningkatan kapasitas dan partisipasi aktif warga desa," ungkapnya.
Acara pembukaan Bimtek ini ditutup dengan sambutan dari perwakilan Kementerian Desa dan Daerah Tertinggal (PDTT), Ibu Nurul Meika Tri Wahyuni, S.Sos. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya peran serta seluruh elemen masyarakat dalam menciptakan desa yang inklusif dan akuntabel. "Kami berharap setelah mengikuti Bimtek ini, para peserta dapat mengimplementasikan pengetahuan yang diperoleh untuk kemajuan desa masing-masing," kata Ibu Nurul.
Peserta Bimtek yang berjumlah 30 orang terdiri dari berbagai perwakilan, antara lain Pemdes 3 orang, BPD 2 orang, PAUD 4 orang, Posyandu 4 orang, Atminduk 4 orang, kelompok lingkungan 4 orang, kelompok perempuan 2 orang, dan disabilitas 2 orang, dan Rentan 5 orang Dengan keberagaman peserta ini, diharapkan dapat tercipta sinergi yang kuat dalam pembangunan desa yang inklusif.
Kegiatan Bimtek ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi peningkatan kualitas pelayanan dan partisipasi masyarakat desa Tamansari dalam pembangunan yang lebih baik dan berkelanjutan.