Artikel
Monitoring dan Evaluasi (Monev) Dana Desa (DD) Tahap 1 Tahun 2024 Desa Tamansari
https://tamansari-kraksaan.desa.id
Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) Dana Desa (DD) Tahap 1 Tahun 2024 mengunjungi Desa Tamansari, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Kunjungan tersebut bertujuan untuk memonitoring fisik dan non fisik yang telah dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Tamansari dari sumber Dana DD dan ADD tahap I Tahun anggaran 2024.
Pada hari ini Kamis Tanggal 6 Juni 2024 ,Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) dari Kecamatan Kraksaan yang dihadiri oleh Kasi Perekonomian dan Pembangunan ibu Dina Rahmi Cahyarini ,S.AB,serta Pemdamping Desa beserta jajarannya ,dalam kegiatan ini diterima langsung oleh Kepala Desa Tamansari,Sekretaris Desa dan bendahara Desa .Kepala Desa Tamansari, Hosni, menyatakan untuk terus bekerja keras demi kemajuan desa, dan Kami akan terus berupaya memberikan yang terbaik bagi desa dan masyarakat pada umumnya.Kegiatan Fisik yang dilaksanakan di tahap I antara lain Bantuan Kabupaten ( BK ) berupa Saluran drainase irigasi Pertanian,Pelaksanaan Program RTLH 3 unit,Pembangunan Kios milik Desa ,Pemeliharaan sarana/prasaran PAUD,Pengadaan Penerangan Jalan umum 5 titik,Rehap gorong gorong /palt duiker ,Pembangunan Jalan usaha tani berupa Tembok penahan tanah (TPT ) dan semua kegiatan telah dilaksanakan 100 %.